Selasa, 26 Maret 2013

PENDAFTARAN MAHASISWA BARU

Pendaftaran Mahasiswa Baru 2013/2014

Sistem Perkuliahan

Sistem Perkuliahan
Lama Studi Efektif
Lama Di Kampus / Semester
Reguler Penuh Waktu, Intensif, Paruh Waktu 18 – 24 bln 3 - 4 bulan
Reguler Paruh Waktu Kampus UGM Jakarta, Reguler Intensif EL, Reguler Intensif IH & Reguler dengan IT 24 bln 3 - 4 bulan dengan pemanfaatan IT

Syarat Calon Pelamar

A. Pelamar Latar Belakang S-1 Yang Lulus Tahun 2010 dan selanjutnya :

  • IPK minimal 2,75.
  • Khusus lulusan program profesi, IPK yang digunakan adalah IPK rata-rata jenjang S1 dan profesi.
  • Harus memiliki nilai TPA OTO Bapenas/PAPs UGM skor minimal 500 (sertifikat masih berlaku dan dilegalisir institusi penerbit sertifikat).
  • Harus memiliki nilai AcEPT/IELTS/IBT/CBT/ITP skor minimal setara 450 (sertifikat harus berasal dari UGM atau lembaga bahasa milik universitas di bawah Kemendikbud dan Kemenag, serta dilegalisir institusi penerbit sertifikat).

B. Pelamar Latar Belakang S-1, Bukan Alumni UGM, Lulus Sebelum Tahun 2010 :

  • IPK minimal 2,75.
  • Khusus lulusan program profesi, IPK yang digunakan adalah IPK rata-rata jenjang S1 dan profesi.
  • Memiliki nilai TPA OTO Bapenas/PAPs UGM (sertifikat masih berlaku dan dilegalisir institusi penerbit sertifikat) .
  • Memiliki nilai AcEPT/IELTS/IBT/CBT/ITP (sertifikat harus berasal dari UGM atau lembaga bahasa milik universitas di bawah Kemendikbud dan Kemenag, serta dilegalisir institusi penerbit sertifikat) .

C. Pelamar Latar Belakang S-1, Alumni UGM, Lulus Sebelum Tahun 2010 :

  • IPK minimal 2,50 .
  • Khusus lulusan program profesi, IPK yang digunakan adalah IPK rata-rata jenjang S1 dan profesi .
  • Memiliki nilai TPA OTO Bapenas/PAPs UGM (sertifikat masih berlaku dan dilegalisir institusi penerbit sertifikat) .
  • Memiliki nilai AcEPT/IELTS/IBT/CBT/ITP (sertifikat harus berasal dari UGM atau lembaga bahasa milik universitas di bawah Kemendikbud dan Kemenag, serta dilegalisir institusi penerbit sertifikat) .
  • Syarat nilai TPA/PAPs dan nilai kemampuan bahasa Inggris (AcEPT/IELTS/IBT/CBT/ITP) wajib dipenuhi sebelum pelaksanaan seminar proposal .

D. Pelamar Latar Belakang S-1 dari/atau Bekerja Di Daerah Terdepan, Terluar, Tertinggal (sesuai kriteria Bapenas dan Kementrian Negara Pembangunan Daerah Tertinggal) :

  • Berlaku ketentuan seperti butir C .

Kelengkapan Berkas

  • Melengkapi berkas-berkas yang disyaratkan dalam Formulir Pendaftaran Pascasarjana UGM (Formulir dapat diunduh dari website: ph-gmu.org)
  • Melakukan pendaftaran online Pascasarjana UGM melalui website: um.ugm.ac.id atau ph-gmu.org
  • Lulus tes seleksi penerimaan mahasiswa baru UGM.
  • Bila sudah memiliki skor TPA/PAPs dari OTO Bapenas atau Fakultas Psikologi UGM, serta memiliki skor AcEPT/ITP dari Pusat Bahasa UGM atau lembaga yang diakui oleh UGM, maka sertifikat dapat dilampirkan dalam berkas pendaftaran.
  • Bila belum memiliki, maka wajib mengikuti tes sesuai tanggal yang telah ditetapkan.
  • Berkas pendaftaran dibuat 2 (dua) rangkap, dan dikirimkan ke alamat sebagai berikut :
Sekretariat Program Studi S2 IKM UGM
Gd.S2 IKM UGM Sayap Barat Lt. 2
(Atas Kantin Medika), Komplek FK UGM,
Jl.FarmakoSekip Utara Yogyakarta
Bila mengalami kesulitan dalam pelaksanaan online, maka bukti pembayaran online dan seluruh berkas pendaftaran 2 (dua) rangkap dikirimkan ke Sekretariat Program Studi S2 IKM. Sekretariat Program Studi S2 IKM yang bertanggung jawab untuk mendaftarkan online ke dalam sistem DAA. Berkas paling lambat kami terima pada tanggal 24 Juni 2013.

  • Kesalahan pengisian biodata pada saat daftar online tidak dapat dirubah kembali.
  • Semua berkas yang telah masuk tidak dapat ditarik kembali.
  • Berkas yang tidak lengkap tidak akan diproses

Cara Pendaftaran

Prosedur pendaftaran calon mahasiswa S2 dilaksanakan secara online dengan prosedur sebagai berikut:
  • Membayar biaya administrasi pendaftaran sebesar Rp. 750.000,00 (jalur Non-Reguler)
  • Pembayaran dapat dilakukan secara online melalui Bank BNI seluruh Indonesia, dengan kode : 2121 untuk pendaftaran S2 Non-Reguler (Jalur Profesi)
    diikuti dengan tanggal lahir ber-format (ddmmyyyy)
    Contoh: untuk mendaftar tanggal lahir 3 November 1980, kodenya adalah 212103111980.
    Apabila tanggal dan bulan lahir tidak diketahui, maka tanggal dan bulan lahir yang dituliskan adalah 1 Januari.
  • Jika pembayaran berhasil, maka pada struk pembayaran akan tercantum password untuk mengisi formulir pendaftaran.
  • Pada akhir isian formulir pendaftaran online, pendaftar akan mendapatkan nomor pendaftaran dan tersedia tombol untuk mencetak bukti pendaftaran online sebagai salah satu syarat berkas pendaftaran (jangan lupa untuk klik tombol cetak).
  • hasil print out pendaftaran online yang berisi data dan nomor pendaftaran dilampiri: ijazah dan transkip nilai legalisir perguruan tinggi asal,surat keterangan sehat dari dokter dan form data pribadi pendaftar,pilihan minat. download form disini :download
  • Proyeksi keinginan calon dalam mengikuti program S2 yang berisi alasan, harapan dan rencana setelah selesai kuliah S-2. klik download di : um.ugm.ac.id dari instansi/lembaga tempat bekerja (bagi calon yang sudah bekerja).
  • Semua berkas di buat 2 rangkap
  • Mengikuti ujian AcEPT dan TPA pada waktu dan lokasi yang telah dipilih saat pengisian formulir pendafataran online,(bagi yang sudah lulus memiliki sertifikat lulus PAPs dan AcEP, saat daftar online tulis score dan pilih tidak mengikuti test)
  • Alamat Pengiriman :
    Sekretariat Program Studi S2 IKM
    Gd.S2 IKM Lt.2
    Jl.Farmako sekip utara
    Yogyakarta
  • Berkas yang dikirm ke Prodi dapat di lacak online melalui--.. Cek..>>
DAFTAR ONLINE.

Jadwal Tes Seleksi 2013

TAHAP I
Bagi calon peserta pendidikan yang bersifat umum (biaya sendiri/instansi/kerjasama)
Pendaftaran tes seleksi : 4 Maret – 28 Juni
Pelaksanaan Tes di Luar Yogyakarta : 4 Juli
Pelaksanaan Tes di Yogyakarta : 5 & 6 Juli
TAHAP II
Bagi calon peserta pendidikan pelamar beasiswa pendidikan Pascasarjana dari Departemen Pendidikan Nasional (Beasiswa Unggulan, BPPS, atau beasiswa dikti lainnya)
Menunggu pembukaan pendaftaran BPP-DN DIKTI
TAHAP III
Bagi calon peserta pendidikan yang bersifat umum (biaya sendiri/instansi/kerjasama)
Pendaftaran tes seleksi : 31 Juli – 31 Oktober
Pelaksanaan Tes di Jakarta : 7 November

Pelaksanaan Tes di Yogyakarta : 9 November
Perkuliahan Semester I : Agustus 2014
Jadwal ini dapat berubah Mohon untuk selalu mengunjungi website um.ugm.ac.id atau ph-gmu.org untuk memastikan tanggal pendaftaran, pelaksanaan seleksi dan tempat seleksi.

Syarat Kelulusan

Materi Tes Seleksi Point Minimal
Potensi Akademik - PAPS/OTO BAPENAS 500
TOEFL Like - AcEPT/ITP yang diakui UGM 450
Wawancara Passed

Biaya Pendidikan

Jenis Biaya
Uraian
Jumlah (Rp)
Pendaftaran
BiayaPendaftaran Program Magister (Kode: 2121)
750.000
Pra-pascasarjana Bila IPK kurang dari 2,75
6.500.000
Defisiensi Defisiensi Public Health
1.250.000
Defisiensi Peminatan
5.500.000
SPP Tergantung pada sistem perkuliahan
  • RegulerPenuhWaktu
  • Reguler Intensif
  • Reguler Paruh Waktu
37.500.000
  • Reguler Paruh Waktu Kampus UGM Jakarta
  • Reguler Intensif EL
  • Reguler Intensif IH
  • Reguler dengan IT
54.000.000
Biaya modul (maksimal) Maksimal
3.000.000
Biaya Wisuda Wisuda
500.000
Pelepasan
250.000
Tahapan Pembayaran
Semester I
50%
Semester II
30%
Semester III
10%
Semester IV
10%
Bila mahasiswa menyelesaikan studi dalam kurun waktu 3 (tiga) semester, maka biaya pendidikan semester 4 dibayarkan bersamaan dengan semester III
Keterangan:
  • Ketentuan Pra pascasarjana akan diatur lebih lanjut
  • Defisiensi Public Health diwajibkan bagi calon mahasiswa dengan latar pendidikan S1 non kesehatan
  • Defisiesi peminatan diputuskan pada saat dilakukan wawancara
Cara Pembayaran
Semua komponen biaya pendidikan dibayarkan secara host to host melalui bank BNI yang online. Tidak ada satu nomor rekening yang dituju. Kode pendaftaran untuk S2 IKM adalah 2121. Pembayaran dilakukan dapat melalui fasilitas: teller, ATM (SPC), Internet banking.

Cara Pembayaran

Semua komponen biaya pendidikan dibayarkan secara host to host melalui bank bni yang online. Tidak ada satu nomor rekening yang dituju.
Informasi Tes Rutin Potensi Akademik Pascasarjana (PAPs) Fakultas Psikologi UGM
Berikut kami sampaikan jadwal rutin tes PAPs
No.
Pendaftaran
Tanggal Tes
1.
 4-8 Maret 2013
14 Maret 2013
2.
 18-22 Maret 2013
28 Maret 2013
3.
 1-5 April 2013
11 April 2013
4.
 15-19 April 2013
23 April 2013
*) selama kuota masih mencukupi. 

Tes dilaksanakan dengan jumlah peserta minimal mencapai 40 orang.

Prosedur untuk mengikuti tes ini adalah sebagai berikut:
  1. Calon peserta membayar biaya tes, sebesar Rp 125.000,00 untuk setiap tes yang diikuti, melalui BNI secara host to host dengan menyebutkan kode pembayaran: 4040 diikuti tanggal lahir  dengan format ddmmyyyy.
  2. Calon peserta mendaftarkan diri secara online melalui pendaftaran PAPs online
  3. Log in masyarakat umum adalah tanggal lahir dengan format ddmmyyyy.
  4. Password dapat dilihat di slip bukti pembayaran.
  5. Peserta mengikuti tes sesuai dengan jadwal yang diperolehnya.
  6. Peserta wajib membawa pensil 2B, karet penghapus dan kartu identitas yang masih berlaku (KTP/KTM/Paspor) untuk keperluan identifikasi pada saat tes.
  7. Peserta mengambil sertifikat di Fakultas Psikologi UGM, 2 minggu setelah pelaksanaan tes dan maksimal 3 bulan setelah sertifikat dikeluarkan.
Ket : format tanggal lahir ddmmyyyy = tanggal (2 digit) bulan (2 digit) tahun (4digit) misal tanggal lahir 31 januari 1990 formatnya 31011990

Informasi Tes AcEPT
Pusat Pengembangan Bahasa UGM
Topik :
Pendaftaran Tes AcEPT secara Online atau Login akan di buka maksimal satu minggu sebelum pelaksanaan tes atau pendaftaran akan di tutup kalau jumlah kuota yang tersedia sudah penuh. Masing-masing kuota yang tersedia adalah, pagi : 280 dan siang : 280. Hasil tes akan di umumkan di web ini link beranda atau di PPB UGM.
Penjelasan:
* Pembayaran TesAcEPT di BNI terdekat dengan menyebutkan kode : 4141 dan tanggallahir bisa membayar kapan saja (pada jam kerja BNI). 
Pada Slip pembayaran dari BNI tercetak Nomor Induk= (diisikan di Login) dan Paswd= (diisikan di Password)sebagai syarat untuk mendaftar/Login JadwalTesAcEPT 2013

Format Tanggal Lahir (pada saat membayar di BNI) Contoh : 30 Desember 1985 formatnya : 30121985

Tidak ada komentar:

Posting Komentar